Zine ‘The Times of Old’ ditulis dan disusun oleh Raakan Malik N., Azam Ahmad B., Bijan Amadeo Ludin, Anggit Lukitoadi T., dan Zianurrahman Al Djambri dari angkatan Adharastra ketika mereka duduk di bangku kelas sepuluh pada semester genap. Melalui ‘The Times of Old’ mereka mencoba mendeskripsikan kembali beberapa tempat di Kota Tua Jakarta seperti Museum Fatahillah, Gedoeng Jasindo, Stasiun Kereta Jakarta Kota, dan Cafe Batavia dengan gaya baru yang memadukan teks narasi sejarah dan fotografi yang menarik.